PELAIHARI - Perhelatan program Manunggal Tuntung Pandang yang dihadiri langsung oleh Bupati Tanah Laut, H. Sukamta ini selalu diselenggarakan setiap dua minggu sekali oleh Pemerintah Kabupaten Tanah Laut. Bertempat di Desa Atu Atu, Kecamatan Pelaihari pada Rabu (15/02) yang sukses terselenggarakan dengan baik meskipun dengan cuaca yang tidak mendukung.

                                                    

Beberapa stand dari SKPD di Kabupaten Tanah Laut turut andil mensukseskan acara, mulai dari pasar murah, pelayanan kesehatan, pelayanan pajak kendaraan, pelayanan kependudukan, perpustakaan keliling, dan produk UMKM. Selain itu, KPH Tanah Laut juga turut berkontribusi dalam acara tersebut yang dihadiri oleh Kepala Kasubag Tata Usaha, Siti Erdiana, S.Hut beserta staf KPH Tanah Laut.

                                                     

Dalam acara ini, KPH Tanah Laut memberikan bibit secara gratis sebagai upaya mendukung penghijauan di Desa Atu Atu. Adapun bibit tersebut berupa Sirsak, Petai, dan Durian dengan jumlah total keseluruhan 200 batang yang nantinya akan dibagikan kepada warga setempat. Selain pembagian bibit gratis, adanya pembagian sertifikat dalam program ProNas yang diberikan oleh BPN Tanah Laut dan beasiswa anak anak SDN Atu Atu oleh Pemerintah Kabupaten Tanah Laut.

cloud
cloud

200 BIBIT POHON DALAM ACARA MANUNGGAL TUNTUNG PANDANG


blog

PELAIHARI - Perhelatan program Manunggal Tuntung Pandang yang dihadiri langsung oleh Bupati Tanah Laut, H. Sukamta ini selalu diselenggarakan setiap dua minggu sekali oleh Pemerintah Kabupaten Tanah Laut. Bertempat di Desa Atu Atu, Kecamatan Pelaihari pada Rabu (15/02) yang sukses terselenggarakan dengan baik meskipun dengan cuaca yang tidak mendukung.

                                                    

Beberapa stand dari SKPD di Kabupaten Tanah Laut turut andil mensukseskan acara, mulai dari pasar murah, pelayanan kesehatan, pelayanan pajak kendaraan, pelayanan kependudukan, perpustakaan keliling, dan produk UMKM. Selain itu, KPH Tanah Laut juga turut berkontribusi dalam acara tersebut yang dihadiri oleh Kepala Kasubag Tata Usaha, Siti Erdiana, S.Hut beserta staf KPH Tanah Laut.

                                                     

Dalam acara ini, KPH Tanah Laut memberikan bibit secara gratis sebagai upaya mendukung penghijauan di Desa Atu Atu. Adapun bibit tersebut berupa Sirsak, Petai, dan Durian dengan jumlah total keseluruhan 200 batang yang nantinya akan dibagikan kepada warga setempat. Selain pembagian bibit gratis, adanya pembagian sertifikat dalam program ProNas yang diberikan oleh BPN Tanah Laut dan beasiswa anak anak SDN Atu Atu oleh Pemerintah Kabupaten Tanah Laut.


 Lihat Hasil Review

85
0   0

Ada pertanyaan mengenai pengalaman ini ? Diskusikan pada kolom komentar ini