Pelaihari - Kelompok Tani Hutan Kemasyarakatan di wilayah kerja KPH Tanah Laut ikuti pelatihan budidaya kopi yang diselanggarakan oleh Pusdiklat SDM Bogor, Senin (13/09). Pada kegiatan ini menghadirkan pembicara Bapak Slamet Paimin dari PKSM kabupaten Kebumen dan Bapak Sugito dari KTH Giri Senang Kabuaten Bandung.
Pelatihan dilaksanakan di Areal Wisata Gunung Birah Desa Kandangan Lama Kecamatan Panyipatan. Kegiatan ini dibuka oleh pejabat dari Pusdiklat SDM Bogor Bapak Dr. Gunawan dan sedikit sambutan dari Kasi Pemanfaatan Hutan KPH Tala Bapak H. Paisal Riza.
Tujuan dilaksanakan pelatihan ini adalah untuk menyelasikan kendala-kendala yang dihadapi oleh petani hutan agar dapat meningkatkan hasil produktifitas tanaman kopi dari segi kualitas maupun kuantitas serta strategi pemasaran hasil dari budidaya kopi tersebut.
Salah satu upayanya yang ditempuh yaitu dengan meningkatkan kapasitas atau pengetahuan dan ketrampilan petani hutan dalam pembibitan tanaman kopi secara vegetatif.
Kalau petani hutan sudah tahu dan mengerti cara budidaya kopi yang baik akan berimbas pada peningkatan produksi dan peningkatan penghasilan bagi petani sendiri, Kata Bapak Slamet.
Dengan adanya pelatihan ini diharapkan para petani hutan yang ada di areal kerja KPH Tanah Laut dapat membudidayakan tanaman kopi di kawasan hutan nya masing-masing dan meningkatkan pendapatan rumah tangga petani hutan.
Pembuat Laporan
(Lukman Saputra, ST_KPH TaLa)