Pelaihari,BARITO-Fokus kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 111 yang berada di Dusun Riam Pinang VI Desa Tanjung Kecamatan Bajuin merupakan daerah yang berada dalam kawasan hutan.

Taman Hutan Rakyat (Tahura) Sultan Adam yang menjadi paru-parunya Kalsel, maka keberadaan Tahura itu menjadi tanggung jawab semua pihak untuk bisa menjaganya.

Dikegiatan TMMD ke 111 yang mengusung tema “TMMD Wujud Sinergi Membangun Negeri”, oleh Kodim 1009/Tla berkolaborasi dengan Dinas Kehutanan utamanya Penyuluh Kehutanan Muda (PKM) yang memberikan penyuluhan bagi masyarakat Dusun Riam Pinang VI Desa Tanjung ini tentang bagimana pemanfaatan berikut pengelolaan hutan Sabtu, (26/6/) pekan tadi dikantor Desa Tanjung. Penyuluhan itu merupakan kegiatan non fisik di TMMD ke 111.

Koordianator kegiatan penyuluhan Kapten Inf Jodi Mudasir menuturkan, melalui penyuluhan bidang kehutanan ini akan banyak mendapatkan ilmu dan pelajaran, sehingga masyarakat bisa mengaplikasikan kondisi pada lingkungan.

“Seperti penyuluhan ini banyak manfaat, salah satu contoh nyata menjaga hutan untuk kehidupan. Contoh lain kecil tapi itu nyata, terutama untuk wilayah Kabupaten Tanah Laut seperti mencegah terjadinya longsor, akibat penebangan hutan, dan mencegah banjir karena hutan sebagai penyerap air, menjadi satu agenda yang harus diketahui masyarakat disini,”ungkapnya.

Rusdi Mairi, S.Hut salah seorang pemateri dari Kesatuan Pengelola Hutan (KPH) Tanah Laut memaparkan fungsi hutan, baik itu Hutan Produksi, Hutan Lindung, Hutan Konservasi, ekosistem serta kerusakan ekosistem hutan, Rehabilitasi Hutan dan Lahan (RHL), pemberdayaan masyarakat didalam maupun disekitar hutan.

Kegiatan dihadiri perwakilan masyarakat Desa Tanjung maupun dari Dusun Riam Pinang serta Masyarakat Peduli Api (MPA) Wani Hangit Riam Pinang sebagai komunitas garda terdepan dalam hal pengamanan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla). (Pendim 1009/Tla/baz)

Sumber : https://www.baritopost.co.id/lokasi-tmmd-dikawasan-hutan-warga-pun-harus-tahu-soal-hutan/?fbclid=IwAR0V30Hb9KhGulo-8IMCbbbt94jaMR-PGyhuRxjk9exzvceInNs4pGYP3xk

cloud
cloud

Lokasi TMMD Dikawasan Hutan, Warga Pun Harus Tahu Soal Hutan


blog

Pelaihari,BARITO-Fokus kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 111 yang berada di Dusun Riam Pinang VI Desa Tanjung Kecamatan Bajuin merupakan daerah yang berada dalam kawasan hutan.

Taman Hutan Rakyat (Tahura) Sultan Adam yang menjadi paru-parunya Kalsel, maka keberadaan Tahura itu menjadi tanggung jawab semua pihak untuk bisa menjaganya.

Dikegiatan TMMD ke 111 yang mengusung tema “TMMD Wujud Sinergi Membangun Negeri”, oleh Kodim 1009/Tla berkolaborasi dengan Dinas Kehutanan utamanya Penyuluh Kehutanan Muda (PKM) yang memberikan penyuluhan bagi masyarakat Dusun Riam Pinang VI Desa Tanjung ini tentang bagimana pemanfaatan berikut pengelolaan hutan Sabtu, (26/6/) pekan tadi dikantor Desa Tanjung. Penyuluhan itu merupakan kegiatan non fisik di TMMD ke 111.

Koordianator kegiatan penyuluhan Kapten Inf Jodi Mudasir menuturkan, melalui penyuluhan bidang kehutanan ini akan banyak mendapatkan ilmu dan pelajaran, sehingga masyarakat bisa mengaplikasikan kondisi pada lingkungan.

“Seperti penyuluhan ini banyak manfaat, salah satu contoh nyata menjaga hutan untuk kehidupan. Contoh lain kecil tapi itu nyata, terutama untuk wilayah Kabupaten Tanah Laut seperti mencegah terjadinya longsor, akibat penebangan hutan, dan mencegah banjir karena hutan sebagai penyerap air, menjadi satu agenda yang harus diketahui masyarakat disini,”ungkapnya.

Rusdi Mairi, S.Hut salah seorang pemateri dari Kesatuan Pengelola Hutan (KPH) Tanah Laut memaparkan fungsi hutan, baik itu Hutan Produksi, Hutan Lindung, Hutan Konservasi, ekosistem serta kerusakan ekosistem hutan, Rehabilitasi Hutan dan Lahan (RHL), pemberdayaan masyarakat didalam maupun disekitar hutan.

Kegiatan dihadiri perwakilan masyarakat Desa Tanjung maupun dari Dusun Riam Pinang serta Masyarakat Peduli Api (MPA) Wani Hangit Riam Pinang sebagai komunitas garda terdepan dalam hal pengamanan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla). (Pendim 1009/Tla/baz)

Sumber : https://www.baritopost.co.id/lokasi-tmmd-dikawasan-hutan-warga-pun-harus-tahu-soal-hutan/?fbclid=IwAR0V30Hb9KhGulo-8IMCbbbt94jaMR-PGyhuRxjk9exzvceInNs4pGYP3xk

1   0
Bagikan :

Ada pertanyaan mengenai pengalaman ini ? Diskusikan pada kolom komentar ini